About Us

ItTakesAVillage

GOTONG ROYONG KEMANUSIAAN

Alone, our impact is limited but together we have tremendous power
Sendirian, pencapaian kita terbatas. Bersama kita memiliki kekuatan yang luar biasa.

Hari Kemanusiaan Sedunia (WHD), yang jatuh setiap tahun pada tanggal 19 Agustus, ditetapkan oleh Majelis Umum PBB pada tahun 2008 bertepatan dengan peringatan pengeboman markas besar PBB di Baqdad, Irak pada tahun 2003. WHD diperingati untuk meningkatkan kesadaran publik tentang kegiatan bantuan kemanusiaan di seluruh dunia, pentingnya kerja sama internasional, serta untuk menghormati pekerja kemanusiaan yang telah bekerja dalam mempromosikan urusan kemanusiaan dan mereka yang telah kehilangan nyawa karena menjalankan tugasnya.

Dibutuhkan upaya selurh komunitas untuk membantu orang yang membutuhkan. Di Afrika, orang akan mengatakan bahwa dibutuhkan sebuah desa untuk membesarkan seorang anak. Di Indonesia, kita memilih ungkapan yang indah dan sederhana: Gotong Royong.

Sementara dunia terasa sangat terpecah dan retak, saat ini aksi kemanusiaan kita adalah bukti bahwa persatuan dan solidaritas masih hidup dan kuat. Sendirian, pengaruh kita terbatas tetapi bersama-sama kita memiliki kekuatan yang luar biasa.